MENAWAN DENGAN SIFON

Bahan sifon yang ringan dan melayang menjadi keunggulan tersendiri dalam menampilkan keindahan berbusana muslimah.

Busana muslimah yang identik longgar dan tak membentuk tubuh membuat sang desainer perlu pintar memilih bahan. Bahan sifon yang ringan dan jatuh di badan menjadi pilihan banyak desainer untuk diaplikasikan dalam busana mereka.



Tuty Adjib, salah satu desainer busana muslim ini pun menjadi salah satu perancang yang memfavoritkan sifon sebagai bahan untuk membuat busana. Apalagi, dirinya sadar bahwa perkembangan busana muslim yang cukup pesat di Indonesia menjadi tantangan tersendiri untuk memberikan desain yang menawan.


Keindahan sifon dan seluk beluknya yang begitu dicintainya tersebut pun dituangkan secara khusus dalam buku keduanya, di mana dirinya menceritakan aplikasi sifon pada perkembangan fesyen busana muslim.




Alasan Tuty mengusung sifon sebagai nilai utama dikarenakan bahan ringan tersebut tak hanya indah, tetapi juga nyaman ketika dikenakan dan menawan saat jatuh di badan. Karakter sifon yang transparan dan tembus pandang pun tak menjadi persoalan baginya. Dalam  pandangan Tuty, semua tersebut dapat disiasati berdasarkan trik pelapisan bahan.

"Sifon itu manis. Jadi meski bertumpuk, tetap akan terkesan ringan," tandasnya.
Sifon untuk Pesta

 Sifon pun menjadi pilihan untuk bahan baju pesta muslimah, Bahan sifon yang tipis dapat dikreasikan dengan variasi cutting, tanpa meninggalkan pakem berbusana muslim seperti tak membentuk lekuk tubuh, longgar dan tidak transparan.

pemakaian bahan sifon memungkinkannya untuk membuat gaun pesta muslim yang lebih fashionable, tidak panas, tidak mudah kusut, nyaman, bertumpuk namun tidak berkesan berat.

Dan alasan lainnya adalah gaun pesta muslim berbahan sifon lebih cocok dipakai untuk wanita  yang bergaya feminin

Keunggulan – keunggulan bahan sifon tersebut menjadikan bluse sifon, rok sifon, dan hijab berbahan sifon pun semakin diminati dikalangan muslimah saat ini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar